Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPengetahuan Masyarakat Tentang Obat Golongan Keras Dan Perilaku Penggunaannya Dikabupaten Tolitoli
Nama: RIZKY AULIA A.M TUDELLA
Tahun: 2021
Abstrak
Obat keras disebut juga dengan obat daftar G obat-obatan yang termasuk dalam golongan ini bermanfaat dan apabila dipakai sembarangan bisa berbahaya bahkan dapat meracuni tubuh, memperparah penyakit, memicu munculnya penyakit lain sebagai efek negatifnya, hingga menyebabkan kerusakan organ-organ tubuh, bahkan dapat menyebabkan kematian. Obat ini hanya boleh dijual di apotek dan harus dengan resep dokter pada saat membelinya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan perilaku masyarakat terhadap golongan obat keras di Kabupaten Tolitoli. Pengambilan sampel dihitung menggunakan rumus slovin dengan jumlah sampel yang didapatkan sebesar 400 sampel. Waktu pengambilan data penelitian ini dari bulan Februari-Maret 2021. Analisis yang digunakan pada penelitian ini yaitu analisis korelasi dengan aplikasi SPSS. Hasil penelitian diperoleh pengetahuan masyarakat terhadap golongan obat keras didominasi kategori baik yaitu sebanyak 275 responden (69%), perilaku masyarakat terhadap golongan obat keras didominasi kategori cukup sebanyak 265 responden (66%) serta hasil analisis regresi linier sederhana diperoleh nilai sig. < 0,05. Pada penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh tingkat pengetahuan terhadap perilaku masyarakat tentang golongan obat keras di Kabupaten Tolitoli.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up