Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIsolasi Dan Skrining Aktivitas Antibakteri Isolat Jamur Endofit Dari Tumbuhan Rui (Harrisonia Perforata (Blanco) Merr.) Secara In Vitro Terhadap Bakteri Gram Positif Dan Gram Negatif
Nama: MUH. FADHIL USMAN TUNRENG
Tahun: 2022
Abstrak
Jamur endofit merupakan mikroorganisme yang hidup dalam jaringan tumbuhan tanpa menimbulkan efek yang membahayakan pada inangnya. Tujuan penelitian ini untuk mengisolasi dan melakukan skrining aktivitas antibakteri isolat jamur endofit dari tumbuhan Rui (Harrisonia perforata). Jamur endofit diisolasi dengan cara bagian akar, batang dan daun direndam etanol 70% selama 2 menit, dilanjutkan dengan sodium hipoklorit 1% selama 5 menit dan dibilas sebanyak 3 kali dengan akuades steril. Pengujian antibakteri dilakukan dengan metode difusi agar. Kultur jamur dimasukkan dalam cawan petri yang berisi media NA dan suspensi bakteri E. coli, S. typhi, S. aureus & B. subtilis. Kloramfenikol digunakan sebagai kontrol positif. Hasil pengujian aktivitas antibakteri diperoleh bahwa isolat jamur endofit daun (RD-1), batang (RB-1, RB-2, RB-4 dan RB-5) dan akar (RA-1) mempunyai daya aktivitas antibakteri yang kuat terhadap bakteri gram positif dan gram negatif, dengan rentang diameter zona hambat sebesar 11,25-21,36 mm. Sedangkan isolat batang (RB-3), dan akar (RA-2 dan RA-4) mempunyai daya aktivitas antibakteri yang kuat terhadap bakteri gram positif, dengan rentang diameter zona hambat sebesar 11,19-14,88 mm. Kata kunci: Jamur endofit, Rui, Harrisonia perforata, antibakteri.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up