Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANTIHIPERLIPIDEMIA EKSTRAK ETANOL KULIT BATANG PEPOLO (Bischofia Javanica Blume) DENGAN PARAMETER KADAR KOLESTEROL TOTAL PADA TIKUS PUTIH (Rattus Norvegicus)
Nama: JALALUDIN LANSAL
Tahun: 2019
Abstrak
Penelitian ini merupakan penelitian bentuk eksperimental laboratorium dengan maksud dan tujuan untuk mengetahui efek ekstrak kulit batang pepolo (Bischofia javanica Blume) terhadap penurunan kadar kolesterol total pada tikus putih (Rattus norvegicus L). penelitian ini menggunakan 25 sampel hewan uji terbagi dalam 5 kelompok yaitu kelompok negative PEG 400 1.5%, kontrol positif simvastatin 20 mg, kelompok uji dosis 20 mg/200 gr BB, kelompok uji dosis 30 mg/gr BB dan kelompok uji dosis 40 mg/200 gr BB. Perlakuan dilakukan selama 51 hari 3 kali pengukuran kadar kolesterol, 7 hari aklimatisasi, 30 hari penginduksi menggunakan pakan lemak tinggi (PLT), propiltiourasi (PTU) dan minyak babi 2.5 ml secara sonde, dan 14 hari terapi hiperlipidemia. Pengukuran kadar kolesterol menggunakan alat photometer. Hasil persentase penurunan terbesar kadar kolesterol total terdapat pada dosis 40 mg/200gr BB yaitu 67.79%, pada kontrol positif simvastatin yaitu 57.09%, kelompok negative PEG 400 yaitu 55.09%, kelompok dosis 30 mg/200 gr BB yaitu 50.32?n terakhir pada kelompok uji dosis 20 mg/200 gr BB yaitu 48%. Dari data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa dosis 40 mg/200 gr BB lebih efektif dalam menurunkan kadar kolesterol total. Kata kunci : kadar kolesterol total, Bischofia javanica Blume, antihiperlipidemia

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up