Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulISOLASI SENYAWA METABOLIT SEKUNDER FRAKSI N-HEKSAN EKSTRAK HERBA BENALU BATU (Begonia Medicinalis) ASAL KABUPATEN MOROWALI UTARA
Nama: NURUL MUJTAHIDAH
Tahun: 2021
Abstrak
Tumbuhan benalu batu (Begonia medicinalis) asal Kabupaten Morowali Utara, Sulawesi Tengah, merupakan salah satu tumbuhan yang digunakan secara empiris oleh masyarakat untuk mengobati berbagai penyakit. Tanaman spesies Begonia dilaporkan mengandung setidaknya delapan jenis senyawa produk alami yang terdiri dari alkaloid, flavonoid, flavonoid glikosida, triterpenoid, triterpen pentasiklik, triterpen tertrasiklik, tetrasiklik triterpenoid glikosida, steroid dan glikosida steroid. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi senyawa metabolit sekunder dari fraksi n- Heksan herba benalu batu (Begonia medicinalis) dengan metode spektrofotometer UV-Vis, 1H dan 13C nuclear magnetic resonance (NMR). Metode ekstraksi yang digunakan yaitu metode maserasi dengan metanol yang dilanjutkan dengan partsi n-heksan, etil asetat dan air. Fraksinasi dan isolasi dengan metode kromatografi cair vakum (KCV) dan kromatografi lapis tipis preparatif (KLTP). Hasil penelitian diperoleh isolat 1, isolat 2 dan isolat 3. Hasil analisis spektrofotometer UV-Vis yang dilakukan dengan scan panjang gelombang 200-800 nm menghasilkan 2 puncak. Pada isolat 1 memiliki panjang gelombang 354,5 nm (puncak 1) dan panjang gelombang 387,0 nm (puncak 2). Isolat 2 memiliki panjang gelombang 204,5 nm (puncak 1) dan panjang gelombang 354,5 nm (puncak 2). Isolat 3 memiliki panjang gelombang 338,0 nm (puncak 1) dan panjang gelombang 748,5 nm (puncak 2). Hasil dari analisis NMR isolat 1 menunjukkan senyawa asam lemak, isolat 2 dan isolat 3 menunjukkan senyawa isoprene.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up