Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
Judul
Nama: SITI SAFIRA
Tahun: 2022
Abstrak
ABSTRAK Jamur endofit merupakan mikroba yang hidup di dalam jaringan tumbuhan yang mampu menghasilkan senyawa metabolit sekunder dan berpotensi sebagai antibakteri, antioksidan, antifungi, antikanker dan antivirus. Tujuan penelitian ini mengetahui aktivitas antioksidan ekstrak etil asetat jamur endofit dari isolat CGA-1, CGB-1, CGC-1 dan CGD-1 Cleome gynandra L. Penelitian diawali dengan peremajaan jamur dan fermentasi menggunakan rotary shaker pada kecepatan 130 rpm dalam suhu kamar selama 9 hari. Metabolit sekunder diperoleh dengan cara disentrifugasi dengan kecepatan 3000 rpm selama 20 menit. Fermentasi yang diperoleh diesktraksi dengan etil asetat untuk memperoleh ekstrak yang digunakan dalam pengujian aktivitas antioksidan. Ekstraksi metabolit sekunder menggunakan metode ekstraksi cair-cair dengan pelarut etil asetat. Pengujian antioksidan menggunakan metode Hydroxyl Radical Scavenging Assay dengan menggunakan alat Elisa plate reader dan menentukan nilai IC50. Hasil IC50 isolat akar CGA-1 138,02 µg/mL, isolat batang CGB-1 117,15 µg/mL, isolat bunga CGC-1 140,92 µg/mL dan isolat daun CGD-1 69,91 µg/mL. Aktivitas antioksidan isolat jamur endofit maman termasuk kategori sedang sampai kuat. Sedangkan pada larutan pembanding vitamin C yaitu 2,98 µg/mL. Kata kunci : Jamur endofit, Cleome gynandra, antioksidan, Hydroxyl Radical Scavenging Assay.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up