Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Biaya Dan Kesesuaian Biaya Riil Terhadap Tarif INA CBG's Pengobatan Pasien Gagal Jantung Kongestif Rawat Inap Di Rumah Sakit Umum Anutapura Palu Periode 2018
Nama: SRI ADHAYANI
Tahun: 2020
Abstrak
Gagal jantung kongestif merupakan salah satu penyakit yang menyebabkan banyak kematian dan menjadi kontributor terhadap besarnya biaya pengeluaran kesehatan nasional. Tujuan penelitian ini mengetahui rata-rata total biaya medis langsung pasien gagal jantung berdasarkan lama perawatan, kelas perawatan, keparahan dan jumlah comorbid, mengetahui korelasi antara lama perawatan, kelas perawatan, keparahan, jumlah comorbid gagal jantung kongestif dengan rata-rata total biaya pasien serta mengetahui kesesuian biaya rill dengan tarif INA-CBGs. Penelitian ini merupakan penelitian observasi, data diambil secara retrospektif dari rekam medik dan berkas klaim BPJS sebanyak 146 pasien gagal jantung kongestif di RSU Anutapura Palu tahun 2018. Hasil penelitian rata-rata total biaya yang paling besar yaitu pada perawatan pasien > 11 hari (33,56%) yaitu Rp. 8,550,517.71, kelas perawatan intermediet (43,50%) yaitu Rp. 5.994.014, tingkat keparahan kategori berat (III) (42,70%) yaitu Rp. 4,506,750.57, dan jumlah comorbid 4 (47,50%) yaitu Rp. 11,834,788.10. Hasil analisis menunjukkan adanya korelasi yang kuat antara rata-rata total biaya terhadap lama perawatan, dan korelasi cukup terhadap tingkat keparahan. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat 3 kategori yang tidak sesui dengan tarif INA CBG’s yaitu lama perawatan 9 dan > 11 hari, kelas intermediet dan 4 comorbid. Kata Kunci: INA-CBGs, Gagal Jantung Kongestif, Biaya Riil.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up