Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIsolasi Dan Identifikasi Senyawa Metabolit Sekunder Dari Ekstrak Metanol Rimpang Jahe Putih (Zingiber Officinale Roscoe) Asal Desa Dondo Soboli Kecamatan Bunta Kabupaten Banggai
Nama: ZULFATUL LAILIYAH
Tahun: 2021
Abstrak
Jahe putih (Zingiber officinale Roscoe) merupakan salah satu tanaman dari famili Zingiberceae yang banyak digunakan oleh masyarakat sebagai bumbu masakan maupun penyedap rasa.Selain itu jahe putih juga dapat digunakan sebagai bahan baku obat tradisional oleh masyarakat yang berkhasiat untuk kesehatan, meningkatkan peluang usaha serta memiliki nilai ekonomis. Tujuan dari penelitian ini mengisolasi senyawa metabolit sekunder dalam ekstrak metanol rimpang jahe putih (Zingiber officinale Roscoe) dengan menggunakan metode KLT preparatif dan untuk mengidentifikasi dengan menggunakan spektrofotmetri UV-Vis dan LC-MS. Metode ekstraksi yang digunakan yaitu metode maserasi dengan menggunakan pelarut metanol, dan berdasarkan profil noda pada KLTP diperoleh hasil isolat 1 pita 1 pada fraksi n-heksan. Isolat selanjutnya diidentifikasi menggunakan analisis spektrofotmeter UV-Vis. Hasil yang diperoleh dari scan panjang gelombang maksimum (?max) 200-800 nm yang menghasilkan 1 puncak serapan panjang gelombang (?)207,5 nm. Adapun hasil dari LC-MS teridentifikasi 5 komponen senyawa yaitu (E)-hexadecyl-ferulate dengan BM (418,30), 5-hydro-7,8,2'-trimethoxyflavanone dengan BM (328,09), isocyperol dengan BM (220,18), N-isobutyl-(2E,4E)-octadecadienamide dengan BM (335,31) dan nootkatone dengan BM (218,16). Kata Kunci : Terpenoid, Zingiber officinale Roscoe, Spektrofotometri UV-Vis

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up