JudulEvaluasi Peningkatan Serum Kreatinin Akibat Dari Penggunaan Terapi ACEi Pada Pasien Hipertensi Di RSUD Undata PaluProvinsi Sulawesi Tengah |
Nama: NURHALIMA M. RADI |
Tahun: 2020 |
Abstrak Hipertensi merupakan peningkatan nilai tekanan darah di atas nilai normal 120/80 mmHg. Hipertensi merupakan salah satu pemicu terjadinya gangguan kardiovaskular. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai rerata besaline dan evaluasi serum kreatinin pasien hipertensi setelah menerima terapi antihipertensi golongan ACEi untuk pertama kalinya dengan rentang waktu 1 bulan. Penelitian ini menggunakan studi cross-sectional dengan pendekatan prospektif yaitu dengan melakukan pemeriksaan laboratorium serum kreatinin dengan metode Jaffe menggunakan darah pada awal penggunaan sebagai nilai baseline dan sebulan setelah menerima terapi antihipertensi golongan ACEi sebagai nilai evaluasi. Hasil penelitian ini dianalisis menggunakan SPSS uji statistic Paired Test untuk melihat kejadian peningkatan serum kreatinin akibat penggunaan antihipertensi golongan ACEi. Total sampel yang memenuhi kriteria inklusi dan ekslusi sebanyak 30 pasien. Dari hasil penelitian menunjukkan terjadinya peningkatan nilai serum kreatinin, dimana secara statistik menunjukkan nilai signifikansi P<0,05 dengan nilai rerata baseline yaitu 0,98 dan nilai rerata evaluasi yaitu 1,14. Jika dilihat secara klinis, terjadi peningkatan nilai serum kreatinin tetapi fungsi ginjal pasien masih dalam rentang normal. Kata kunci : ACEi, Antihipertensi, Hipertensi, Serum kreatinin. ? |