Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKajian Intreraksi Obat Pada Pasien Hipertensi Berdasarkan Mekanisme Interaksi Dan Level Signifikansi Klinik Di Rumah Sakit Umum Daerah Undata Provinsi Sulawesi Tengah Periode 2017-2018
Nama: Silvia Olivia Chaterina Lario
Tahun: 2019
Abstrak
Interaksi obat merupakan salah satu Drug Related Problem (DRP) yang penting secara klinik jika meningkatkan toksisitas dan atau mengurangi efektivitas obat yang berinteraksi, salah satunya pada penyakit hipertensi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persentase interaksi obat berdasarkan mekanisme interaksi dan level signifikansi klinik di RSUD Undata Provinsi Sulawesi Tengah periode 2017-2018. Penelitian ini merupakan penelitian non eksperimental dimana data dikumpulkan secara retrospektif dan hasil penelitian disajikan secara deskriptif.Sampel yang memenuhi kriteria sebanyak 92 sampel. Persentase kejadian interaksi obat berdasarkan mekanisme interaksi adalah interaksi farmakokinetik 50,32%, farmakodinamik 44,52%, tidak diketahui 5,16?n persentase kejadian interaksi obat berdasarkan level signifikansi klinik adalah level signifikansi 1 11,53%, level signifikansi 2 38,46%, level signifikansi 3 0%, level signifikansi 4 38,46%, level signifikansi 5 11,53%. Pasien hipertensi yang menjalani rawat inap di RSUD Undata Provinsi Sulawesi Tengah periode 2017-2018 mengalami potensi interaksi obat dengan persentase tertinggi yaitu 78,63%.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up