Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEVALUASI PENYIMPANAN OBAT DI GUDANG FARMASI DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOLONODALE KABUPATEN MOROWALI UTARA
Nama: Wulan Pratiwi
Tahun: 2019
Abstrak
Manajemen penyimpanan obat di rumah sakit haruslah baik dan benar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyimpanan obat di gudang obat Instalasi Farmasi Rumah Sakit Umum Daerah Kolonodale Kabupaten Morowali Utara sesuai dengan indikator penyimpanan obat. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan penelitian deskriptif, dengan rancangan sebagai penelitian observasional analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecocokan antara obat dengan kartu stok di Rumah Sakit Umum Daerah Kolonodale Kabupaten Morowali Utara memiliki standar 18,42%. Nilai Inventory Turn Over Ratio di Rumah Sakit Umum Daerah Kolonodale Kabupaten Morowali Utara adalah 1,74. Tingkat ketersediaan obat di Rumah Sakit Umum Daerah Kolonodale Kabupaten Morowali Utara adalah <12>18 bulan dengan jumlah obat 304. Persentase nilai obat yang kadaluwarsa dan rusak di Rumah Sakit Umum Daerah Kolonodale Kabupaten Morowali Utara adalah 0,5 ?n 1,30 %. Persentase stok mati di Rumah Sakit Umum Daerah Kolonodale Kabupaten Morowali Utara adalah 0,79 %. Kata kunci : Penyimpanan obat, gudang obat, indikator penyimpanan obat.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up