Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulTOKSISITAS AKUT DAN PENETAPAN LD50 EKSTRAK ETANOL DAUN EBONI (Diospyros Celebica B.) TERHADAP TIKUS PUTIH JANTAN (Rattus Norvegicus L.)
Nama: Nurhana Anggraoni
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK Rebusan air Daun Eboni (Diospyros celebica B.) sering digunakan masyarakat suku Kaili Ija di Desa Bora Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah sebagai obat diabetes. Ekstrak etanol daun eboni pada dosis 500 mg/kgBB diketahui efektif dalam menurunkan kadar glukosa darah pada tikus. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental laboratorium murni dengan tujuan untuk mengetahui toksisitas akut dan LD50 ekstrak etanol daun eboni terhadap tikus putih jantan. Penelitian ini menggunakan 25 ekor tikus putih jantan galur Wistar yang dibagi menjadi lima kelompok, ekstrak etanol daun eboni diberikan perlakuan secara oral dan diamati selam 14 hari kelompok pertama diberikan kontrol negatif (Na CMC 0,5%), kelompok kedua dosis 500 mg/200kgBB, kelompok ketiga di berikan dosis 1000 mg/200kgBB, kelompok keempat diberikan dosis 2000 mg/200kgBB, dan kelompok kelima di berikan dosis 4000 mg/200kgBB. Nilai LD50 yang diperoleh dari hasil pengujian toksisitas akut ekstrak etanol daun eboni menggunakan metode Thomson dan Weil yaitu sebesar 7, 070829 g/kgBB. Kategori toksisitas ekstrak etanol daun eboni termasuk dalam kategori toksik ringan. Kata Kunci : Daun eboni, (Diospyros celebica B.), Toksisitas akut, LD50.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up