Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulStudi Etnofarmakologi Tumbuhan Obat Penyakit Sesak Nafas Terhadap Suku Saluan Di Kecamatan Nambo Kabupaten Banggai
Nama: FERANDA WULANDARI MARIAJANG
Tahun: 2021
Abstrak
Suku Saluan merupakan salah satu Suku bangsa yang memiliki bahasa dan adat istiadat yang diwarisi dari para pendahulunya, masyarakat suku Saluan juga merupakan komunitas masyarakat tradisional asli yang kehidupannya masih mengandalkan keanekaragaman alam hayati.Suku Saluan di Kecamatan Nambo Kabupaten Banggai Sulawesi Tengah masih melestarikan adat istiadat dalam hal pengobatan tradisional untuk mengobati penyakit yang diderita oleh masyarakat khususnya penyakit sesak nafas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berbagai jenis dan bagian tumbuhan yang dimanfaatkan, cara pengolahan, cara penggunaan, lama penggunaan dan mengetahui senyawa yang terkandung dalam tumbuhan berkhasiat obat untuk mengobati penyakit sesak nafas di Kecamatan Nambo Kabupaten Banggai Sulawesi Tengah. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif yang menggunakan metode Snowball Sampling melalui wawancara open-ended-interview dan menggunakan media kuisioner dengan mewawancarai 9 informan.Berdasarkan hasil penelitian didapatkan 13 spesies tumbuhan yang terdiri dari 13 famili. Bagian tumbuhan yang digunakan sebagai obat penyakit sesak nafas yaitu daun ketapang, daun jarak pagar, kulit batang mengkudu, kulit batang magrove, bunga belimbing wuluh, umbi bawang putih, rimpang temulawak, akar rumput teki, daun sidaguri, rimpang kunyit, kulit batang turi, akar alang-alang, dan rimpang sereh. Serta bagian tumbuhan yang diguanakan adalah daun 23%, kulit batang 23%, dan rimpang 23%. Cara pengambilan tumbuhan obat yaitu dari kawasan yang mudah dijangkau, seperti pekarangan, kebun, dan sawah dengan cara pengolahan tumbuhan obat yaitu direbus dan diperas yang penyajiannya langsung diminum sesuai takaran 3x sehari pada saat terjadi penyakit saluran pernafasan sampai tidak ada lagi gejala yang timbul. Kandungan kimia dalam tumbuhan obat yang paling banyak bermanfaat untuk pengobatan penyakit sesak nafas yaitu Flavonoid. Kata kunci : Etnofarmakologi, Penyakit Sesak Nafas, Suku Saluan, Kecamatan Nambo, Kabupaten Banggai. Kata Kunci : Etnofarmakologi, Penyakit Sesak Nafas, Suku Saluan, Kecamatan Nambo, Kabupaten Banggai.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up