Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulSTUDI ETNOFARMAKOLOGI TUMBUHAN OBAT TRADISIONAL SEBAGAI OBAT MENCRET PADA SUKU WANA DI KECAMATAN BUNGKU BARAT KABUPATEN MOROWALI SULAWESI TENGAH
Nama: Reni Puji Lestari
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK Suku Wana berasal dari Kawasan hutan di Wilayah Morowali yang masih memegang asal-usul leluhur nenek moyang dalam pengobatan tradisional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis, bagian, cara pengolahan, penggunaan, serta takaran bagian tumbuhan yang digunakan oleh Suku Wana, dan megetahui studi literatur kandungan kimia tersebut yang berperan sebagai obat mencret secara studi pustaka. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif menggunakan metode kualitatif, dengan teknik pengambilan sampel secara purposive sampling melalui wawancara semi terstruktur dengan pertanyaan terbuka pada 5 orang dukun Suku Wana di Kecamatan Bungku Barat Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah Hasil penelitian menunjukkan terdapat 11 jenis tumbuhan yaitu bagian daun dengan presentase 81,8%, akar 9,1%, rimpang 9,1%. Cara pengolahannya yaitu dengan cara direbus. Senyawa yang berperan aktif untuk obat mencret tanin, alkaloid, saponin, dan flavonoid. Kata kunci : Mencret, Etnofarmakologi, Suku Wana

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up