Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAKTIVITAS EKSTRAK ETANOL DAUN PEPOLO (Biscofhia Javanica Blume) TERHADAP PENURUNAN KADAR KOLESTEROL TOTAL PADA TIKUS PUTIH GALUR WISTAR (Rattus Norvegicus L.) YANG DIINDUKSI PAKAN TINGGI LEMAK
Nama: Rahmania Anwar
Tahun: 2020
Abstrak
Hiperkolesterolemia adalah peningkatan kadar kolesterol dalam darah melebihi batas yang diperlukan oleh tubuh. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental laboratorium dengan tujuan untuk mengetahui efek ekstrak Daun Pepolo (Bischofia javanica Blume) terhadap penurunan kadar kolesterol tikus galur wistar (Rattus novergicus L.) dan mengetahui dosis yang efektif terhadap penurunan kadar kolesterol total tikus galur wistar (Rattus novergicus L.) yang diiduksi pakan tinggi lemak. Penelitian ini menggunakan 25 ekor tikus. Kelompok pertama kontrol negatif (Na CMC 0,5 %), kelompok kedua kontrol positif (Simvastatin 20 mg) kelompok ke tiga Dosis 80mg/200g BB, kelompok ke empat Dosis 160mg/200g BB, dan kelompok ke lima Dosis 320mg/200g BB. Ekstrak daun pepolo diberikan secara oral selama 14 hari. Dilakukan pengambilan darah awal (Hari ke 7), setelah pemberian pakan tinggi lemak (Hari ke 14), dan setelah pemberian ekstrak (Hari ke 28) melalui ekor tikus dengan menggunakan alat Easy Touch GCU yang sebelumnya telah di kalibrasi. Pada hari ke 7 dan ke 14 terjadi peningkatan kadar kolesterol yang signifikan diakibatkan pemberian Pakan Tinggi Lemak. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Ekstrak daun pepolo yang efektif untuk menurunkan kadar kolesterol total pada tikus galur wistar (Rattus novergicus L.) adalah Dosis 320 mg/200 g BB. Kata Kunci :(Biscofhia javanica Blume), Kadar Kolesterol Total

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up