Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulSKRINING VIRTUAL SENYAWA METABOLIT GENUS Andrographis DALAM MENGHAMBAT AKTIVITAS ENZIM REVERSE TRANSCRIPTASE HUMAN IMMUNODEFICIENCY VIRUS TIPE-1 (HIV-1)
Nama: Fahria Azhar
Tahun: 2019
Abstrak
Penggunaan produk alami sebagai agen anti-HIV sebagian besar berasal dari tumbuhan, salah satu diantaranya adalah sambiloto (Andrographis paniculata Nees). Penelitian ini bertujuan untuk menentukan senyawa dari tanaman genus Andrographis yang memiliki potensi sebagai inhibitor HIV-1 enzim reverse trancriptase menggunakan pendekatan metode molecular docking berdasarkan nilai energi docking. Makromolekul target atau enzim HIV-1 yang digunakan yakni reverse transcriptase kode 3LP1 dengan ligan asli (Nevirapin). Simulasi docking dilakukan menggunakan software Chemdraw, Chem3D, Biovia discovery studio visualizer dan Autodock 4.2 pada komputer sistem operasi windows 10 RAM 4GB dan sistem operasi linux RAM 1,9 GB. Diperoleh hasil 10 senyawa yang diduga berpotensi dalam menghambat aktivias enzim reverse transcriptase HIV-1 yaitu 12R,13R-Hydroxyandrographolide (-12,75 Kcal/mol); Echioidin (-11,59 Kcal/mol); 7R-Hydroxy-14-deoxyandrographolide (-11,37 Kcal/mol); 14-Acetyl-3,19-isopropylideneandrographolide (-10.77 Kcal/mol); Andrographidin A (-10,6 Kcal/mol); 5-Hydroxy-7,8-dimethoxyflavone 5-glucoside (-10,17 Kcal/mol); Echioidinin 5-O-glucoside (-10.15 Kcal/mol); Andropanolide (-10.08 Kcal/mol); 14-Acetylandrographolide (-10.07 Kcal/mol); dan Neoandrographolide (-10.06 Kcal/mol). Berdasarkan hasil tersebut jika dibandingkan dengan ligan asli (-10.02 Kcal/mol), maka 10 senyawa dari genus Andrographis diduga memiliki potensi yang lebih baik dalam menghambat enzim reverse transcriptase HIV-1. Kata kunci: Andrographis, molecular docking, reverse transcriptase HIV-1

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up