JudulStudi Perbandingan Kandungan Asam Lemak Omega-3 Dan Omega-6 Pada Ikan Sidat (Anguilla Bicolor) Fase Elver Dan Yellow Eel Asal Danau Poso |
Nama: MEKAR DINA |
Tahun: 2023 |
Abstrak Ikan sidat (Anguilla bicolor) merupakan ikan endemik sulawesi tengah yang banyak dikonsumsi karena memiliki keunggulan kandungan gizi atau nutrisi yang baik bagi kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kadar asam lemak omega-3 dan omega-6 pada daginf ikan sidat (Anguilla bicolor) fase elver dan yellow eel pada danau poso. Pengambiln sampel dilakukakn dengan metode purposive sampling berdasarkan jenis, berat, ukuran dan lokasi pengambila. Pengujian asam lemak menggunakan metode kromatigrafi gas yang dilengkapi detektor FID (Flame lanization detector) dengan mengubah ekstrak lemak menjadi metil ester asam lemak yang mudah menguap. Hasil peneliatian analisis kadar as lemak omega-3 dan omega-6 daging ikan sidat (Anguilla bicolor) fase elver dan yellow eel dari danau poso didapatkan hasil pada fase elver 0,08% b/b sedangkan untuk fase yellow eel 0,55% b/b. Pada hasil kadar asam lemak omega-6 daging ikan sidat (Anguilla bicolor) didapatkan hasil pada fase elver 0,04% b/b sedangkan hasil pada fase yellow eel 0,96% b/b. Penelitian ini menunjukan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan dari hail uji statistik Independent Sample T-lest kandungan asam lemak omega-3 dan omega-6 pada ikan sidat fase elver dan yellow eel danau poso masing-masing 0,001 dan 0,001 |