JudulPengelompokan Kabupaten/Kota Di Pulau Sulawesi Berdasarkan Produksi Hortikultura Menggunakan Algoritma _Bisecting K-Means_ |
Nama: ALWI PRATAMA DAUD |
Tahun: 2025 |
Abstrak Pulau Sulawesi adalah salah satu daerah di Indonesia yang memiliki keunggulan hasil produksi hortikultura. Beberapa hasil produksi hortikultura yang dihasilkan yaitu bawang merah, cabai rawit, tomat, rambutan, durian, pisang, pepaya, dan kelapa. Sektor hortikultura memiliki peranan penting dalam peningkatan ekonomi di Indonesia, sehingga penelitian ini bertujuan untuk melakukan pengelompokan kabupaten/kota di Pulau Sulawesi berdasarkan hasil produksi hortikultura. Salah satu metode pengelompokkan yang dapat digunakan yaitu metode K-Means. Namun metode ini memiliki permasalahan dalam kecepatan penentuan pusat cluster, hal ini dapat disempurnakan dengan menggunakan algoritma Bisecting K-Means dan metode Elbow untuk menentukan jumlah cluster optimal, serta silhouette coefficient untuk evaluasi kualitas cluster. Penelitian ini berhasil mengidentifikasi lima cluster dengan karakteristik produksi hortikultura yang berbeda. Hasil analisis menunjukkan bahwa cluster-cluster tersebut memiliki nilai Silhouette Coefficient sebesar 0,77, menandakan kuatnya hasil cluster. |