Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMetode Ensemble K-Nearest Neighbor Untuk Prediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Di Indonesia
Nama: MOH. JUSMAN
Tahun: 2022
Abstrak
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pedoman bagi investor untuk melihat pergerakan harga saham secara keseluruhan dari waktu ke waktu. Pergerakan tersebut selalu berubah dari waktu ke waktu, sehingga diperlukan metode prediksi untuk menganalisis perubahan harga saham di waktu yang akan datang. Metode yang dapat digunakan untuk mengkaji hal tersebut adalah metode K-Nearest Neighbor. Kombinasi dari hasil beberapa prediksi K-NN menjadi salah satu cara efektif untuk mendapatkan satu buah hasil prediksi akhir, yaitu metode ensemble K-NN. Variabel respon yang digunakan pada penelitian ini yaitu Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), sedangkan variabel prediktor yaitu harga emas, nilai tukar rupiah terhadap dolar, dan indeks Dow Jones Industrial Average (DJIA). Hasil prediksi dari metode ensemble K-NN rata-rata sebesar 6078, 634 dengan nilai MAPE sebesar 7,15% sehingga memiliki akurasi yang tinggi.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up