Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulOPTIMASI HASIL BAWANG MERAH VARIETAS LEMBAH PALU MENGGUNAKAN METODE PERMUKAAN RESPON
Nama: CHAERANI AMALIA
Tahun: 2019
Abstrak
Sektor pertanian yang telah maju saat ini yang dapat meningkatkan pertumbuhan perekonomian rakyat. Salah satu upaya yang dilakukan untuk menunjang laju pertumbuhan ekonomi di pedesaan adalah meningkatkan komoditi hortikultural. Salah satunya bawang merah Varietas Lembah Palu (VLP). Bawang merah VLP yang berkualitas baik memiliki bobot berat mencapai 13.41 gram pertanaman. Salah satu cara mengetahui kombinasi taraf yang tepat untuk mengoptimasi hasil bawang merah VLP dengan menggunakan Metode Permukaan Respon (MPR). MPR merupakan metode yang digunakan untuk menganalisis suatu respon y yang dipengaruhi oleh beberapa peubah bebas/faktor x untuk mengoptimalkan respon tersebut. Hasil penelitian yang dilakukan, didapatkan nilai bobot bawang merah VLP seberat 12.53 gram dengan kombinasi taraf perlakuan jarak tanam 15 x 15 cm, dosis pupuk 5 %, kedalaman tanam 1 cm dengan nilai target 13.14 gram. Model permukaan respon yang digunakan penelitian ini adalah model kuadratik dengan adanya pengaruh interaksi. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpukan bahwa MPR dapat mengoptimasi bobot bawang merah VLP.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up