Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPEMODELAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI KABUPATEN PARIGI MOUTONG DENGAN MENGGUNAKAN GEOGRAPHICALLY WEIGHTED POISSON REGRESSION
Nama: AIDIL FAJAR
Tahun: 2019
Abstrak
Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu penyakit infeksi berbahaya yang secara umum ditularkan melalui gigitan nyamuk jenis Aedes aegypti betina. Berdasarkan data publikasi BPS Provinsi Sulawesi Tengah bahwa telah terjadi peningkatan kasus DBD yang cukup signifikan di Kabupaten Parigi Moutong sebesar 493,75% pada tahun 2015 – 2016. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah Geographically Weighted Poisson Regression (GWPR). Metode GWPR merupakan pengembangan dari Regresi Poisson yang menghasilkan parameter bersifat lokal untuk setiap titik atau lokasi dimana data tersebut diambil, dengan asumsi bahwa variabel respon berdistribusi poisson. Hasil penelitian ini diperoleh bahwa model GWPR menghasilkan bentuk model yang berbeda – beda pada tiap kecamatan di Kabupaten Parigi Moutong. Untuk Kecamatan Sausu, faktor – faktor yang berpengaruh terhadap penyakit DBD adalah Rasio Tenaga Kerja (X1), Jumlah Fasilitas Kesehatan (X2), Persentase Rumah Sehat (X4), Angka Partisipasi Murni (X5), Kepadatan Penduduk (X6), Persentase Rumah Tangga ber-PHBS (X7), dan Jumlah Kasus HIV/AIDS (X8). Berdasarkan perbandingan GWPR dan regresi pisson dengan menggunakan kriteria AIC dan BIC diperoleh GWPR lebih baik dari regresi poisson karena memiliki nilai AIC dan BIC yang lebih kecil yaitu nilai AIC sebesar 45,75 dan nilai BIC sebesar 59,46.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up