Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEtnobotani Upacara Adat Ritual Suku Tado Di Kecamatan Lindu Sulawesi Tengah
Nama: MUWAFIA ASTUTI JAMAL
Tahun: 2024
Abstrak
Penelitian mengenai Etnobotani Upacara Adat Ritual Suku Tado di Kecamatan Lindu Sulawesi Tengah telah dilaksanakan pada bulan Februari 2024 sampai April 2024. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui jenis dan bagian tumbuhan yang digunakan dalam upacara adat ritual serta memperoleh informasi tentang kegunaan dan makna tanaman ritual oleh suku Tado di desa Anca. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif dan kuantitatif yang berupa observasi partisipatif moderat, purposive sampling dan snowball sampling dengan menggunakan 10 responden. Tumbuhan ini digunakan dalam ritual adat seperti upacara adat ritual pernikahan, adat ritual kelahiran, adat ritual kematian, ritual mendirikan rumah atau bangunan, adat ritual pembuka lahan dan adat ritual panen. Hasil yang diperoleh meliputi 21 spesies dari 13 famili tumbuhan yang digunakan sebagai bahan ritual pada masyarakat suku Tado. Bagian tumbuhan yang digunakan sebagai bahan upacara adat ritual adalah daun, batang, biji, buah dan rimpang. Bagian tanaman yang paling banyak dimanfaatkan adalah daunnya dengan persentase 61%. Makna penggunaan tumbuhan dalam proses upacara adatritual antara lain sebagai cara turun-temurun untuk meraih keberuntungan, umur panjang, kesuburan, kecerdasan serta menangkal makhluk halus penganggu dan serangan penyakit. Kata Kunci: Etnobotani, Ritual Tumbuhan, Suku Tado

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up