Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKeragaman Genetik Durian (Durio Zibethinus Murr.) Berbasis Penanda RAPD Pada Varietas Unggul Koleksi Kebun Penangkar Bibit Tirta Rahayu, Parigi Moutong, Sulawesi Tengah
Nama: MAWADDAH
Tahun: 2023
Abstrak
Beberapa varietas durian unggul telah dilepas untuk dibudidayakan oleh masyarakat. Varietas-varietas tersebut menunjukkan keragaman genetika pada tumbuhan durian. Penelitian ini bertujuan mengetahui identitas durian varietas unggul dan menganalisis keragamannya berdasarkan penanda RAPD (Random Amplified Polymorphic DNA). Pengambilan sampel dilakukan di Kebun Penangkar Bibit Tirta Rahayu, Kab. Parigi Mautong, Sulawesi Tengah dan analisis RAPD dilakukan di Laboratorium Biologi Sel dan Molekul, Jurusan Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Tadulako. Enam varietas durian digunakan sebagai sampel pada analisis RAPD dengan menggunakan 4 primer, yaitu primer OPA-01, OPA-02, OPA-07 dan OPA-16. Keempat primer ini menghasilkan 53 pita DNA yang teramplifikasi, dan 90.56% diantaranya merupakan pita-pita polimorfik. Profil RAPD ini kemudian digunakan untuk menganalisis sistem pengelompokkan menggunakan metode UPGMA (Unweighted Pair Group Method with Arithmetic). Analisis kluster menunjukkan bahwa 4 varietas durian terbagi menjadi 2 kluster dengan koefisien kesamaan genetik 10% - 85%. Koefisien kesamaan genetik terbesar yaitu durian varietas Petruk dan Matahari (85%) dan terkecil yaitu Lai mahakam (10%). Kata kunci: Durian unggul, varietas, RAPD, DNA fingerprint, Analisa filogenetik.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up