Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulETNOBOTANI MASYARAKAT SUKU SALUAN DI DESA LAMBULI KECAMATAN LOBU KABUPATEN BANGGAI SULAWESI TENGAH
Nama: NURUL FITRIANI
Tahun: 2021
Abstrak
Telah dilakukan sebuah penelitian tentang Etnobotani masyarakat suku Saluan di desa Lambuli kecamatan Lobu Kabupaten Banggai Sulawesi Tengah sejak bulan Januari hingga Maret 2020. Penelitian ini bertujuan untuk mendokumentasikan sistem pengetahuan lokal masyarakat Saluan dalam memanfaatkan tumbuh-tumbuhan dalam kehidupan sehari-hari. Metode yang digunakan adalah survey ke lapangan dan wawancara terhadap responden. Penentuan jumlah responden secara Purposive sampling, dengan jumlah responden sebanyak 34 orang. Hasilnya menunjukan bahwa tercatat sebanyak 50 jenis tumbuhan yang terdiri atas 31 suku tumbuhan yang dimanfaatkan masyarakat suku Saluan dalam kehidupan sehari-hari. Dari hasil ICS didapatkan tumbuhan yang paling tinggi nilainya yaitu kelapa (Cocos nucifera L.) dan paling rendah yaitu mengkudu (Morinda citrifolia L). Masyarakat suku Saluan pada umumnya lebih memanfaatkan tumbuhan yang mereka budidayakan dari pada tumbuhan liar. Kata kunci: Desa Lambuli, ICS (Index of Cultural Significance), Pemanfaatan tumbuhan, Suku Saluan ?

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up