Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKeanekaragaman Dan Pola Distribusi Keong Air Tawar (Mollusca: Gastropoda) Di Sungai Pomua Palandu Dan Sungai Toinasa, Poso, Sulawesi, Indonesia.
Nama: RIZKI RAMADHANA TAKDIM
Tahun: 2019
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keanekaragamaan, kelimpahan dan pola distribusi jenis keong air tawar di Sungai Pomua Palandu dan Sungai Toinasa, yang merupakan inlet dari Danau Poso, Sulawesi Tengah. Penelitian dilakukan dari bulan Januari hingga Maret 2019. Sampel dikoleksi pada 6 stasiun menggunakan metode transek. Hasil identifikasi didapatkan 3 spesies dari dua famili yaitu Pachychilidae dan Thiaridae. Famili Pachychilidae terdiri dari 2 jenis yaitu Tylomelania toradjarum dan T. scalariopsis sedangkan famili Thiaridae terdiri dari 1 jenis yaitu Terebia granifera. Keanekaragaman keong air tawar yang diperoleh di Sungai Pomua Palandu tergolong rendah sedangkan di Sungai Toinasa tergolong sedang. Kelimpahan relatif yang tertinggi di Sungai Pomua Palandu dijumpai pada spesies Terebia granifera di hilir sungai dan di Sungai Toinasa pada spesies Tylomelania toradjarum yang juga di hilir sungai. Pola distribusi keong air tawar di kedua sungai seragam. Kata kunci: Keanekaragamaan, gastropoda, kelimpahan relatif, pola distribusi, inlet Danau Poso.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up