Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPRODUKSI ECO-ENZYME DAN KARAKTERISASI PROTEIN AKTIF DARI BERBAGAI BIOMASSA LIMBAH BUAH DAN SAYUR
Nama: ISTIGFARIN
Tahun: 2026
Abstrak
Kualitas eco-enzyme ditentukan oleh aktivitas biologis protein aktif di dalamnya. Penelitian ini bertujuan mengisolasi dan mengkarakterisasi protein aktif dari enam jenis biomassa melalui metode salting-out dengan amonium sulfat untuk menguji potensi antimikroba dan aktivitas enzimnya. Tahapan penelitian meliputi fermentasi, fraksinasi, dialisis, serta uji aktivitas antimikroba dan enzim. Hasil menunjukkan bahwa tingkat kejenuhan amonium sulfat 80% memberikan hasil optimal. Sampel kulit rambutan menghasilkan zona hambat tertinggi terhadap Staphylococcus aureus (11,24 mm) dan Escherichia coli (10,75 mm). Selain itu, aktivitas enzim terbaik ditemukan pada sampel rambutan (80%) untuk amilase (12,733 U/mL), selulase (9,618 U/mL), dan protease (31,613 U/mL). Penelitian ini membuktikan bahwa isolasi protein aktif dengan amonium sulfat efektif meningkatkan kualitas dan nilai fungsional eco-enzyme sebagai agen biokatalis dan antimikroba alami. Kata kunci: Eco-enzyme, salting out, protein aktif, antimikroba, aktivitas enzim

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up