Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPemanfaatan Karagenan Dalam Pembuatan Nugget Ikan Mujair (Oreochromis Mosammbicus)
Nama: INRI EVELIN GLENIE TONTO'U
Tahun: 2023
Abstrak
Salah satu produk perikanan yang dapat dikembangkan dan berpeluang menambah nilai tambah adalah nugget ikan mujair. Adapun bahan alami pembentuk gel yang dapat digunakan sebagai bahan alternatif dalam nugget ikan adalah karagenan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi penambahan karagenan terhadap karakeristik (warna, aroma, rasa dan tekstur) dan jumlah kadar proximat (protein, lemak, dan karbohidtrat) nuget ikan mujair (Oreochromis mossambicus). Metode yang digunakan pada penelitian ini terdiri dari 5 taraf perlakuan yaitu perlakuan A0 (nugget tanpa penambahan karagenan) sebagai kontrol, perlakuan A1 (nuget dengan penambahan karagenan 0,5%), perlakuan A2 (nugget dengan penambahan 1%), perlakuan A3 (nugget dengan penambahan karagenan 1,5%), dan A4 (nugget dengan penambahan 2%). Paramaeter yang diuji dalam penelitian ini adalah nilai proksimat (protein, lemak, karbohidrat) dan nilai organoleptik (rasa, aroma, tekstur). Hasil analisis kadar protein 25,49-33,51%, kadar lemak 11%- 13,66%, kadar karbohidrat 17,82%-22,56% serta kadar aroma 3,24%-3,60%, kadar tekstur 3,20%-3,64%, dan kadar rasa 3,24%-3,97%. Kata Kunci: Nugget, Karagenan, Ikan Mujair, nilai gizi, Organoleptik One fishery product that can be developed and has the opportunity to add added value is tilapia fish nuggets. The natural gel-forming ingredient that can be used as an alternative ingredient in fish nuggets is carrageenan. This study aims to determine the effect of variations in the addition of carrageenan to the characteristics (color, aroma, taste and texture) and the amount of proximate levels (protein, fat, and carbohydrates) of tilapia fish nugget (Oreochromis mossambicus). The method used in this study consisted of 5 treatment levels, namely treatment A0 (nuggets without the addition of carrageenan) as a control, treatment A1 (nuggets with the addition of 0.5?rrageenan), treatment A2 (nuggets with the addition of 1%), treatment A3 (nuggets with the addition of 0.5%). with the addition of 1.5?rrageenan, and A4 (nuggets with the addition of 2%). The parameters tested in this study were proximate values (protein, fat, carbohydrates) and organoleptic values (taste, aroma, texture). The results of the analysis of protein content 25.49- 33.51%, fat content 11%-13.66%, carbohydrate content 17.82%-22.56% and aroma content 3.24%-3.60%, texture content 3 .20% -3.64%, and taste levels 3.24% - 3.97%. Keywords: Nuggets, Carrageenan, Tilapia Fish, nutritional value, Organoleptic

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up