Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Kandungan Nutrisi Tepung Ubi Banggai Jenis Baku Sombok (Dioscorea Deltoidea Wallich Ex Kunth ) Hasil Fermentasi Cair
Nama: NURBAYA BASONGGO
Tahun: 2022
Abstrak
Ubi Banggai merupakan salah satu jenis ubi yang banyak dibudidayakan dan dijadikan sebagai makanan pokok. Fermentasi diketahui memperbaiki kualitas gizi, mengurangi dan bahkan menghilangkan pengaruh bahan pakan tertentu yang dapat dilakukan dengan penggunaan mikroorganisme, sehingga dapat diterapkan pada ubi banggai agar meningkatkan nilai nutrisi. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode fermentasi cair pada ubi Banggai jenis baku Sombok (Dioscorea deltoidea wallich ex kunth ) Fermentasi dilakukan pada 5 varian waktu yaitu 24, 48, 72, 96 dan 120 jam. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh waktu fermentasi. Semakin lama waktu fermentasi dapat mempengaruhi kadar karbohidrat dan lemak, serat, air, dan abu. perlakuan waktu fermentasi 48 jam merupakan perlakuan fermentasi yang lebih baik karena memiliki tingkat efisiensi waktu yang lebih baik dengan kadar Protein 12,64 % karbohidrat 79,01 %, kadar lemak 1,78 %, kadar serat 2,78 %, kadar air 5,129 % kadar abu 1,32 %. Hasil uji tingkat kesukaan rata- rata panelis menyukai warna tepung pada waktu fermentasi 48 jam. Panelis di usia 10-30 tahun tidak menyukai aroma pada tepung fermentasi. Sedangkan panelis usia 31-40 tahun agak menyukai aroma dari tepung ferrmentasi, dan seluruh panelis menyukai tekstur dari tepung ubi banggai. Kata kunci: Ubi Banggai, Baku Sombok, Fermentasi Cair, Nutrisi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up