Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulARANG AKTIF CANGKANG KELAPA SAWIT SEBAGAI FILTER LOGAM BERAT MERCURY (Hg) DI DESA BAKEKAU KECAMATAN LORE SELATAN KABUPATEN POSO SULAWESI TENGAH
Nama: RISTIN TOIBA
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Penelitian tentang arang aktif cangkang kelapa sawit sebagai filter logam berat mercury (Hg) telah dilakukan di desa Bakekau Kecamatan Lore Selatan Kabupaten Poso Sulawesi Tengah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pembuatan arang aktif dari cangkang kelapa sawit yang mampu menyerap Mercury (Hg) dengan efisien dan ukuran partikel dan waktu kontak mempangaruhi efisiensi penyerapan logam mercury (Hg). Penelitian ini menggunakan metode AAS (Atomic Absorption Spectrophotometer) dalam kimia analitik dapat diartikan sebagai suatu teknik, untuk menentukan konsentrasi unsur logam tertentu teknik, pengukuran ini dapat digunakan untuk menganalisis konsentrasi lebih dari 62 jenis unsur logam salah satunya adalah logam mercury (Hg). Hasil yang diperoleh pada penelitian ini yaitu arang aktif dari cangkang kelapa sawit mampu menyerap Mercury (Hg) dengan efisiensi 83% yaitu dari kandungan Mercury (Hg) sebelum disaring adalah 0,0029 ppm menjadi <0,0005 ppm setelah disaring. Ukuran partikel dan waktu kontak mempengaruhi efisiensi penyerapan logam Mercury (Hg). Waktu kontak optimum yang diperoleh dalam penelitian ini adalah 6 jam untuk ukuran partikel 710 mesh. Kata Kunci : Mercury (Hg), Cangkang kelapa awit, Arang aktif, Waktu kontak

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up