Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENENTUAN INDEKS KERENTANAN SEISMIK DAN KETEBALAN LAPISAN SEDIMEN MENGGUNAKAN METODE HVSR DI WILAYAH KOTA PALU
Nama: SITI MARWAH
Tahun: 2022
Abstrak
Wilayah Kota Palu merupakan salah satu daerah yang rentan terkena dampak dari bencana alam gempabumi dilihat dari seismisitas dan sesar Palu-Koro. Oleh karena itu, perlu dilakukan analisis indeks kerentanan seismik dan besar ketebalan lapisan sedimen di wilayah kota Palu. Penelitian ini menggunakan metode mikrotremor dengan analisis HVSR (Horizontal to Vertical Spectrum Ratio. Metode HVSR menghasilkan parameter frekuensi natural (fo) dan amplifikasi (Ao) yang disajikan dalam bentuk kurva H/V sehingga metode ini dapat mengestimasi indeks kerentanan seismik (Kg). Data H/V tersebut kemudian menjadi input pada analisis ellipticity curve untuk mendapatkan nilai ketebalan lapisan sedimen (h). Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa nilai Kg berkisar antara 0,16 sampai 37,09. Nilai Kg yang tinggi cenderung berada di daerah lembah dan daerah yang mendekati pantai, sedangkan dibagian perbukitan cenderung rendah. Hasil analisis ketebalan lapisan sedimen (h) berkisar antara 7 m sampai 128 m, lapisan sedimen yang tebal berada pada daerah lembah dan daerah pesisir, sedangkan lapisan sedimen yang tipis cenderung berada di daerah perbukitan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up