Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPenentuan Amplifikasi Berdasarkan Kecepatan Gelombang Geser Batuan Bawah Permukaan Di Desa Lolu
Nama: VILIA SANDRA
Tahun: 2021
Abstrak
Desa Lolu adalah salah satu Desa di Kecamatan Biromaru Kabupaten Sigi. Desa ini berlokasi di sebelah utara Desa Jono Oge yang mengalami likuefaksi cukup parah. Berdasarkan peta geologi lembar Palu, struktur tanah pada kedua desa ini tersusun oleh batuan yang sama. Hal ini memungkinkan Desa Lolu mengalami dampak dari bahaya gempabumi. Pertimbangan mengenai kondisi batuan bawah permukaan pada Desa Lolu sangat penting untuk keperluan mitigasi. Oleh karena itu dilakukanlah penelitian dengan judul Penentuan amplifikasi berdasarkan kecepatan gelombang geser (vs) batuan bawah permukaan di Desa Lolu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai Vs30 dan nilai amplifikasi di Desa Lolu. Pengambilan data dilakukan pada 6 lintasan pengukuran ditempat yang berbeda-beda. Metode pengambilan data menggunakan Microtremor Array Measurements (MAM) dan metode pengolahan data menggunakan seismeger dengan menggunakan software Surface Wave Analysis Wizard dan software WaveEq. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keenam lintasan tersebut memiliki jenis batuan tipe D dan tipe E dengan nilai Vs30 berturut-turut sebesar 163,8 m/s, 189,2 m/s, 351,2 m/s, 249,8 m/s, dan 242,3 m/s, sedangkan untuk nilai amplifikasi pada lintasan pertama 4,2, lintasan kedua 4,4, lintasan ketiga 4,4, lintasan keempat 4,4, lintasan kelima 4,4 dan lintasan keenam 4,4 sehingga masuk dalam kategori sedang. Kata Kunci: gelombang geser, mikrotremo, dan amplifikasi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up