Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIdentifikasi Perubahan Sebaran Air Lindi Di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah Kawatuna Kota Palu
Nama: JUNIARTI CICILIA ELISABETH
Tahun: 2020
Abstrak
Telah dilakukan penelitian dengan judul “Identifikasi Perubahan Sebaran Air Lindi Di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah Kawatuna Kota Palu” bertujuan untuk mengetahui perubahan sebaran air lindi di TPA Kawatuna. Penelitian ini menggunakan metode Automatic Array Scanning (AAS) dengan konfigurasi Wenner-Schlumberger. Pengambilan data dilakukan pada 4 titik diantaranya pengukuran 3 titik berada di dalam TPA dan 1 titik berada di luar sekitar TPA dengan panjang lintasan masing-masing 48 meter serta diolah menggunakan software EarthImager 2D. Berdasarkan hasil pengukuran nilai hambatan jenis air lindi di lokasi penelitian diperoleh sebesar 1 – 9,7 ?m, yang tersebar sampai kedalaman 9,7 m bmt. Hal ini menunjukkan telah terjadi pertambahan kedalaman penyebarannya selama 9 tahun terakhir sebesar 2,7 m bmt serta pola penyebarannya merembes ke bawah permukaan tanah tanpa mengarah ke penampungan air lindi. Kata Kunci : Air Lindi, Geolistrik Hambatan Jenis, Konfigurasi Wenner-Schlumberger.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up