JudulRANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI QRCODE/TANDA TANGAN DIGITAL MENGGUNAKAN ALGORITMA ADVANCED ENCRYPTION STANDARD (AES) PADA KANTOR DINAS PANGAN PROVINSI SULAWESI TENGAH |
Nama: ENNDAH ISLAMMIATI WIBOWO |
Tahun: 2023 |
Abstrak Keamanan data dan informasi adalah tantangan keamanan yang paling utama pada layanan cloud. Mengenkripsi data dan informasi pengguna cloud merupakan cara untuk mengamankan data dan informasi pengguna cloud. Untuk mencegah itu semua maka diusulkan sebuah metode yang dapat mengantisipasi terjadinya penyusup yang masuk kedalam sistem cloud yaitu dengan melakukan enkripsi. Algoritma enkripsi yang diusulkan melibatkan kriptografi simetris yang dimana kunci yang sama digunakan untuk enkripsi dan dekripsi. Untuk memberikan keamanan selama proses transfer data maka digunakan algoritma AES. Algortima ini dianggap lebih efisien dari pada algoritma yang lainnya. Keuntungan menggunakan algoritma AES yaitu algoritma ini dapat melakukan enkripsi untuk jumlah data yang besar dan mengkonsumsi sedikit dalam pelaksanaannya. Sehingga dengan menerapkan algoritma AES pada layanan cloud computing ini diharapkan dapat melakukan pengamanan terhadap data dari pengguna Cloud. Berdasarkan permasalahan diatas penulis mengusukan penelitian dengan judul “Rancang Bangun Sistem Informasi Qrcode/tanda tangan online Kantor Dinas Pangan Provinsi Sulawesi Tengah Menggunakan Algoritma Advanced Encryption Standard (AES) berbasis website” Sistem tersebut akan menghasilkan sebuah laporan yang terintegrasi dan valid. |