Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMEMBANGUN WEBSITE E-COMMERCE WARUNG KOPI (WARKOP) SUDUT YANG TERINTEGRASI PAYMENT GATEWAY DENGAN MENGGUNAKAN ALGORITMA K-MEANS CLUSTERING UNTUK MENGETAHUI MINAT CUSTOMER
Nama: EKO PRASETYO
Tahun: 2023
Abstrak
Warung kopi (warkop) sudut merupakan toko yang berorientasi pada penjualan beranekaragam jenis kopi, baik biji kopi hingga kopi yang sudah diseduh. Warkop sudut juga menjadi salah satu tempat yang sering dikunjungi oleh masyarakat dari berbagai latar belakang, sosial budaya untuk berkumpul, diskusi, ngobrol sdan bersantai sembari meminum kopi bersama. Saat ini pemasaran yang dilakukan warkop sudut juga menggunakan media internet. Penetrasi internet yang melewati batas negara menjadi salah satu kekuatan internet sebagai media pemasaran. Terlebih lagi, biaya penggunaan internet sebagai media pemasaran relatif murah jika dibandingkan dengan penggunaan televisi sebagai media pemasaran. Namun warkop sudut saat ini mempunyai kendala di pemasaran atau promosi produk kopi yang mereka jual untuk meningkatkan penjualan. Hal itu karena pada warkop sudut saat ini belum terdapat sebuah sistem informasi yang khusus menangani transaksi dan pemasaran kopi yang berdasar pada pemanfaatan penjualan sesuai minat dari customer. Masalah ini dapat diselesaikan dengan sebuah aplikasi website e-commerce yang terintegrasi payment gateway dengan menggunakan algoritma K-Means clustering. Penelitian ini dimaksudkan untuk meningkatkan penjualan dan mempermudah customer warkop sudut kopi melakukan transaksi. Penelitian ini menggunakan data dua buah parameter dari hasil penjualan produk di warkop sudut yang kemudian dihitung melalui penerapan algoritma K-Means clustering untuk mengetahui minat customer. Sehingga pemilik dan customer warkop sudut dapat mengetahui produk kopi yang paling laris terjual. Aplikasi ini nantinya dikembangkan dengan fokus untuk membuat sebuah sistem berguna berdasarkan hasil pengumpulan data melalui observasi dan wawancara dengan customer dan pemilik warkop sudut. Kata Kunci : Warung Kopi, E-Commerce, Website, K-Means, Payment Gateway

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up