JudulSISTEM PAKAR UNTUK MENGIDENTIFIKASI JENIS KULIT WAJAH MENGGUNAKAN METODE CERTAINTY FACTOR ( Studi Kasus Carsya Skin Clinic ) |
Nama: SITI SOLEHA |
Tahun: 2022 |
Abstrak Siti Soleha (F 551 17 092) Sistem Pakar Untuk Mengidentifikasi Jenis Kulit Wajah Menggunakan Metode Certainty Factor ( Studi Kasus Carsya Skin Clinic ) Di Bimbing Oleh Dessy Santi, S.Kom., M.T Penulisan ini bertujuan untuk membangun sebuah sistem pakar untuk mengidentifikasi jenis kulit wajah menggunakan metode certainty factor agar mempermudah pengguna dalam menentukan jenis kulitnya sendiri. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah metode kualitatif, dalam pendekatan tipe penelitian studi kasus ini, metode pengumpulan data dapat dilakukan dari berbagai sumber dengan beragam cara, bisa berupa observasi, wawancara, maupun studi dokumen/karya/produk tertentu yang terkait dengan kasus. Adapun tempat penelitian ini dilakukan di Carsya Skin Clinic. Peran ahli kecantikan wajah sangat penting untuk mengidentifikasi jenis kulit wajah serta memberikan solusi perawatan yang tepat untuk setiap jenis kulit wajah. Dari ini, sistem pakar diperlukan untuk membantu memberikan solusi dengan membangun sistem pakar yang dapat mengidentifikasi jenis kulit wajah dengan memasukkan solusi perawatan. Metode Certainty Factor memilih berdasarkan pertimbangan dalam proses perhitungan, dan metode ini mencari kombinasi nilai kepercayaan tertinggi. Data yang digunakan berupa 5 jenis kulit wajah dan total gejala 20. Pada pengujian system dilakukan dengan melatih data dengan menggunakan pengujian akurasi dimana data di cocokan antara system dan pakar dengan menguji 20 data latih dengan tingkat akurasi yang didapatkan 95 %. Kata Kunci : Certainty Factor, Jenis Kulit Wajah, Sistem Pakar |