Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulImplementasi Algoritma Apriori Untuk Pemilihan Paket Menu Pada Resto (Studi Kasus : Resto Serba Sambal Kota Palu)
Nama: WAHNIDA. Z
Tahun: 2022
Abstrak
Serba sambal merupakan salah satu café & resto yang berada di kota palu. Pada serba sambal dilakukan pengolahan data menu makanan dan minuman melalu data transaksi. Berdasarkan data transaksi selama beberapa bulan selama tahun 2020 didapatkan bahwa daya beli konsumen sangat beragam, ada yang berdaya beli tinggi dan ada juga yang rendah. Bahkan ada beberapa menu yang mengalami perbedaan yang cukup signifikan dengan menu yang lainnya. Algoritma apriori dapat dimanfaatkan dalam proses penjualan, dengan cara memberikan hubungan antar data penjualan, yang mana dalam hal ini adalah makanan atau minuman yang dipesan sehingga mendapatkan pola pembelian konsumen. Pihak resto dapat memanfaatkan informasi tersebut untuk mengambil Tindakan bisnis yang sesuai, dimana dalam hal ini dapat menjadi bahan pertimbangan untuk menentukan strategi penjualan berikutnya. Dengan demikian, akan dilakukan analisa pada data transaksi sehingga mendapatkan pola-pola pemilihan menu antara menu satu dengan menu yang lainnya. Kata Kunci : Pola pemilihan menu, asosiasi, restaurant, algoritma apriori

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up