JudulPENERAPAN METODE PERBANDINGAN SIMPLE MULTI ATTRIBUTE RATING TECHNIQUE (SMART) DAN SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW) DALAM SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENETUAN PRIORITAS PERBAIKAN JALAN (Studi Kasus : Dinas Pekerjaan Umum Kota Palu) |
Nama: MOHAMMAD ALAMSYAH |
Tahun: 2022 |
Abstrak Pembangunan infrastruktur merupakan salah satu aspek penting juga merupakan roda penggerak pertumbuhan pembangunan ekonomi nasional. Dari alokasi pembiayaan publik dan swasta, infrastruktur dipandang sebagai lokomotif pembangunan nasional dan daerah. Laju pertumbuhan ekonomi dan investasi suatu negara maupun daerah tidak dapat dipisahkan dari ketersediaan infrastruktur seperti transportasi, telekomunikasi, sanitasi dan energi. Inilah yang menyebabkan pembangunan infrastruktur menjadi fondasi dari pembangunan ekonomi yang berkelanjutan. Jalan merupakan prasarana infrastruktur dasar yang dibutuhkan manusia untuk dapat melakukan pergerakan dari suatu lokasi ke lokasi lainnya dalam rangka pemenuhan kebutuhan. Keberadaan infrastruktur jalan yang memadai sangat diperlukan. Selain untuk kemajuan perekonomian, pembangunan jalan sangat diperlukan untuk keselamatan dan kenyamanan pengendara. Apabila ada jalan yang rusak hal itu berbahaya dan bisa mengakibatkan kecelakaan. Kerusakan jalan merupakan salah satu masalah yang menjadi perhatian serius Pemerintah. Hal ini dikarenakan kerusakan jalan merupakan penyebab tingginya angka kecelakaan lalu lintas, sehingga pemeliharaan atau perbaikan jalan sangat diperlukan. Namun dalam praktiknya masih banyak ruas jalan yang kondisinya mengalami banyak kerusakan. Khususnya didaerah kota palu yang mengalam kerusakan berupa retak ataupun kegemukan sehingga menghambat aktifitas masyarakat. Dalam penentuan prioritas perbaikan jalan membutuhkan sistem pendukung keputusan untuk mendapatkan prioritas jalanan yang akan di perbaiki. Sistem pendukung keputusan (SPK) merupakan sistem berbasis komputer interaktif yang membantu pengambilan keputusan memanfaatkan data untuk menyelesaikan suatu masalah. Kata Kunci : Penerapan Metode Perbandingan Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART) Dan Simple Additive Weighting (SAW) Dalam Sistem Pendukung Keputusan Penetuan Prioritas Perbaikan Jalan |