Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulSISTEM KEAMANAN DATABASE MENGGUNAKAN ALGORITMA HYBRID METODE VIGENERE CIPHER DAN ELGAMAL (STUDI KASUS : DINAS CIPTA KARYA DAN SUMBER DAYA AIR DAERAH PROVINSI SULAWESI TENGAH)
Nama: MASRIANTO
Tahun: 2021
Abstrak
Kriptografi adalah ilmu dan seni untuk menjaga kerahasiaan pesan dengan cara menyandikannya ke dalam bentuk yang tidak dapat dimengerti lagi maknanya. Hal yang paling sering dilakukan oleh para pengguna teknologi dalam menggunakan komputer ialah melakukan penyimpanan data pada database. Database merupakan tempat penyimpanan data yang sangat penting yang tidak boleh diketahui datanya oleh orang lain. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem keamanan database menggunakan algoritma hybrid vigenere cipher dan elgamal. dimana dapat menghasilkan sistem yang dapat melakukan enkripsi pada data yang tersimpan di dalam database sehingga meningkatkan keamanan database dan keaslian data nya tidak dapat di ketahui oleh orang lain selain admin dan user pada sistem. Berdasarkan pengujian dan analisis sistem keamanan database menggunakan algoritma hybrid vigenere cipher dan elgamal mampu mengenkripsi dan mendekripsi sistem database. Kata Kunci : Sistem keamanan database, kriptografi, elgamal, vigenere cipher, hybrid.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up