Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulRancang Bangun DC To DC Converter Untuk Sistem Monitoring Salinitas Air Laut Dengan Photovoltaic Sebagai Sumber Energi
Nama: MOH. SYAFAR I SAMAD
Tahun: 2024
Abstrak
ABSTRAK Energi terbarukan merupakan sumber energi yang dapat dimanfaatkan secara terus menerus yang tersedia oleh alam. Salah satu contoh pemanfaatan energi terbarukan adalah photovoltaic. Photovoltaic adalah alat yang digunakan untuk menyerap energi matahari dan diubah menjadi energi listrik dengan metode efek photovoltaic. Penelitian ini bertujuan untuk memonitoring salinitas (kadar garam) air laut dengan memanfaatkan energi matahari dengan menggunakan metode DC to DC Convertertipe Buck Converter untuk mengatur dan menurunkan tegangan lebih tinggi ke tegangan rendah untuk dibebani pada mikrokontroler sebagai output pembacaanya. Penelitian ini dirancang dengan menggunakan photovoltaic 20 WP dengan tegangan maksimum mencapai 20 volt yang berfungsi sebgai penyuplai daya atau sumber energi yang kemudian tegangannya diturunkan oleh rangkaian buck converter menjadi tegangan lebih kecil sebesar 5 volt untuk dibebankan pada Arduino Uno dalam memproses data pengukuran salinitas menggunakan sensor TDS sebagai alat ukur. Hasil pengujian alat menunjukkan bahwa rangkaian DC to DC Converter berhasil menurunkan tegangan photovoltaic sehingga dapat mengoperasikan mikrokontroller. Kata kunci: Photovoltaic, Buck Converter, Arduino Uno, Salinitas

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up