Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENERAPAN GEOGRAPHIC INFORMATION SYSTEM (GIS) UNTUK DUKUNGAN PEMILIHAN PENEMPATAN PANEL SURYA DI UNIVERSITAS TADULAKO
Nama: ALAN DEONG PERISI
Tahun: 2024
Abstrak
Energi matahari banyak memberikan manfaat bagi kehidupan manusia. Salah satu pemanfaatan energi surya yang bisa dilaksanakan adalah dalam bentuk Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Berdasarkan Peraturan Presiden Republik Indonesia nomor 22 tahun 2017 tentang Rencana Umum Energi Nasional (RUEN), pengembangan tenaga surya sebagai energi listrik diproyeksikan mencapai 6,5 GW pada tahun 2025 dan 45 GW pada tahun 2050 setara dengan 22?ri total potensi tenaga surya yakni sebesar 207,9 GW. Universitas Tadulako sebagai salah satu perguruan tinggi yang berfokus terhadap pembangunan bidang energi berkomitmen untuk berperan serta dalam pengembangan energi baru terbarukan lewat program PLTS on grid 5 megawatt (MW), dengan memanfaatkan GIS (Geographic Informatio System) untuk proses pemilihan lahan dan metode AHP (Analytical Hierarchy Process) sebagai penentuan area lahan terbaik untuk penempatan PLTS. Dari hasil pemetaan didapatkan 5 titik lokasi lahan potensial dengan masing masing lahan dapat membangkitan daya lebih dari 5 MW, melalui analisa menggunak metode AHP maka dapat ditentukan lokasi paling optimal untuk penempatan PLTS yaitu pada lahan A dengan kordinat 119° 53' 39,016" E 0° 49' 46,768" S, daya yang dapat dibangkitkan sebesar 5.83 MW dan PV Out harian 0.024 Gwh per day. Kata kunci : PLTS On-Grid, GIS, AHP

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up