JudulImplementasi Pengontrolan Tegangan Keluaran DC Step Up Quadratic Boost Converter Dengan Variasi Tegangan Input Dari Single PV Menggunakan Logika Fuzzy |
Nama: KADRI |
Tahun: 2020 |
Abstrak ABSTRAK Pemanfaatan energi matahari menjadi energi listrik menggunakan panel surya merupakan cara efektif untuk memenuhi kebutuhan energi listrik. Namun tegangan keluaran yang dihasilkan tidak konstan akibat intensitas cahaya dan suhu permukaan dari panel surya. Untuk mengatasi tegangan keluaran panel surya yang cenderung fluktuatif, maka perlu menambahkan DC-DC converter pada sisi keluaran. DC-DC Converter yang digunakan pada penelitian ini adalah tipe Quadratic Boost Converter yang berperan untuk menaikan tegangan keluaran panel surya jenis monocristalin agar tetap konstan pada tegangan 24V DC, menggunakan Logika fuzzy Control Mamdani sebagai metode dalam pengontrolan switching PWM. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah quadratic boost converter dapat menaikan tegangan output dari panel surya menjadi 24V, dengan ripple tegangan dan overshoot yang rendah. Metode logika fuzzy Mamdani yang digunakan, dapat menghasilkan nilai tegangan keluaran yang konstan dengan rise time ± 5 detik. Efisiensi yang diperoleh dari Hardware konverter ini cukup baik rata berada pada 85,75%. Kata Kunci:Panel Surya, Quadratic boost converter, logika fuzzy control, PWM. |