Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH INFILL FILAMEN 3D PRINTER TERHADAP SIFAT TARIK DAN TEKAN
Nama: NURUL REGITA CAHYANI
Tahun: 2026
Abstrak
Nurul Regita Cahyani, Pengaruh Infill Filamen 3D Printer Terhadap Sifat Tarik dan Tekan. (Dibimbing oleh Sri Chandrabakty dan Muhammad Syaiful Fadly A. Majid). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi pola infill terhadap kekuatan tarik dan tekan pada spesimen hasil cetakan 3D menggunakan material filamen Polylactic Acid (PLA) dengan metode Fused Deposition Modeling (FDM). Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Teknik Mesin Universitas Tadulako. Pola infill yang digunakan dalam penelitian ini meliputi rectilinear, honeycomb, gyroid, dan triangle dengan parameter pencetakan yang seragam, yaitu suhu nozzle 220°C dan infill density sebesar 20% untuk tiga pola berongga serta 100% untuk pola rectilinear. Pengujian mekanik dilakukan sesuai standar ASTM D638 Tipe IV untuk uji tarik dan ASTM D695 untuk uji tekan menggunakan mesin Universal Testing Machine (UTM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa variasi pola infill memberikan pengaruh signifikan terhadap sifat mekanik spesimen cetak 3D. Pada pengujian tarik, pola rectilinear menghasilkan kekuatan tarik tertinggi sebesar 40,91 MPa, diikuti oleh pola honeycomb (23,46 MPa), triangle (23,24 MPa), dan gyroid (22,72 MPa). Pada pengujian tekan, pola rectilinear kembali menunjukkan nilai kekuatan tertinggi sebesar 56,68 MPa, disusul oleh honeycomb (12,42 MPa), triangle (11,41 MPa), dan gyroid (10,10 MPa). Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa pola infill rectilinear memiliki kemampuan paling optimal dalam menahan beban tarik dan tekan karena susunan jalur yang lurus dan saling berpotongan mampu mendistribusikan gaya secara merata dan membentuk ikatan antar lapisan yang kuat. Sebaliknya, pola berongga seperti honeycomb, gyroid, dan triangle lebih unggul dari segi efisiensi material namun memiliki kekuatan mekanik yang lebih rendah. Kata Kunci: 3D Printing, FDM, Polylactic Acid (PLA), Infill Pattern, Kekuatan Tarik, Kekuatan Tekan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up