Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH JENIS MATERIAL PAHAT DAN KEDALAMAN PEMAKANAN TERHADAP TINGKAT KEKASARAN PERMUKAAN ALUMINIUM PADA PEMESINAN CNC MILLING
Nama: AKHMAD SYARIEF ASYAHRI
Tahun: 2025
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh material pahat dan kedalaman pemakanan terhadap tingkat kekasaran permukaan hasil pemesinan CNC milling. Dengan menggunakan metode penelitian eksperimen, penelitian ini menggunakan Aluminium 6061 yang mempunyai panjang 150 mm, tinggi 20 mm dan menggunakan pahat High Speed Steall (HSS), carbide dan HSS-Co, (cobalt) dengan kedalman 0,5 mm, 1 mm, dan 1,5 mm penelitian dan pengambilan data dilakukana di laboraturium CNC, CAD/ CAM dan Automasi Jurusan Teknik Mesin Universitas Tadulako. Hasil dari pengambilan data kekasaran permukaan di dapatkan kekasaran paling rendah didapatkan dari mata pahat HSS dengan kedalaman 0,5 mm meghasilkan nilai kekasaran yaitu 1,998 ?m dan nilai kekasaran yang paling tinggi terdapat pada mata pahat HSS-Co (kobalt) dengan nilai kekasaran 4,990 ?m pada kedalaman 1,5 mm. Hasil dari ANOVA menujukkan nilai sig < 0,05 yang berarti terdapat perbedaan signifikan. Secara umum, semakin besar kedalaman pemakanan, nilai kekasaran permukaan cenderung meningkat untuk semua jenis mata pahat.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up