Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS EKSPERIMENTAL DAN NUMERIK PENGARUH LUBANG TERHADAP KEKUATAN TARIK SISA MATERIAL KOMPOSIT YANG DIPERKUAT SERAT RAMI/SABUT KELAPA
Nama: SUPRIADI
Tahun: 2022
Abstrak
Supriadi, Program Studi S1 Teknik Mesin, “Analisis Eksperimental dan Numerik Pengaruh Lubang Terhadap Kekuatan Tarik Sisa Material Komposit Yang Diperkuat Serat Rami/Sabut Kelapa”. Dibimbing oleh (Sri Chadrabakty). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lubang terhadap kekuatan tarik sisa material komposit hybrid berbahan serat rami/sabut kelapa dan membandingkan hasil pengujian tarik metode eksperimental dengan hasil pengujian tarik metode numerik/simulasi. Jenis spesimen terdiri dari spesimen tanpa lubang, lubang cetak, lubang hasil gurdi variasi feed rate, dan lubang hasil gurdi variasi spindle speed. Pengujian komposit meliputi pengujian tarik (open hole tensile) mengacu pada standard ASTM D 5766/D 5766M-02 dan standard ASTM D 638-02. Hasil penelitian kekuatan tarik secara eksperimental dan numerik menunjukkan bahwa spesimen tanpa lubang memiliki kekuatan tarik paling tinggi diantara spesimen uji yaitu 24,76 MPa hasil eksperimental, dan 22,39 MPa hasil simulasi. Lubang cetak memiliki kekuatan tarik hasil eksperimental sebesar 19,52 MPa dan hasil simulasi sebesar 17,44 MPa. Nilai rata rata persentase selisih antara hasil eksperimental dan numerik pada spesimen tanpa lubang sebesar 11,94%, pada lubang cetak sebesar 10,58%, lubang gurdi variasi feed rate sebesar 8,90%, dan lubang gurdi variasi spindle speed sebesar 7,57%. Kata kunci: serat rami, sabut kelapa, komposit, eksperimental, simulasi, kekuatan tarik sisa.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up