JudulPengaruh Variasi Waktu Perendaman Kayu Kelapa Terhadap Kuat Bending |
Nama: FAJAR FITRIANTO |
Tahun: 2021 |
Abstrak Fajar Fitriayanto, F331 15 081. Pengaruh Variasi Waktu Perendaman Kayu Kelapa Terhadap kuat Bending. Dibimbing oleh Mustafa, ST., MT. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh variasi perendaman terhadap kekuatan bending kayu kelapa. Proses perendaman menggunakan air laut yang diambil dari Kawasan Wisata Tanjung Karang di Donggala selama 14 hari, 28 hari dan 42 hari. Metode yang digunakan untuk pengujian bending adalah three point bending dengan acuan standar ASTM D-143 dengan ukuran spesimen 410 mm x 25 mm x 25 mm. Tempat penelitian dilakukan di Laboratorium Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Hasil pengujian pengaruh variasi perendaman terhadap kekuatan bending kayu kelapa mengalami peningkatan seiring dengan lamanya perendaman kayu kelapa. Nilai kekuatan bending yang diperoleh dari yang terbesar adalah 18,50 Mpa (perendaman selama 42 hari), 17,35 Mpa (perendaman selama 28 hari), 16,91 Mpa (perendaman selama 14 hari) dan 13,68 Mpa (tanpa perlakuan perendaman). Kata kunci : Pengujian Bending, ASTM D-143, Kayu Kelapa, Variasi Perendaman, Lentur. |