Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERENCANAAN PASSANGER ELEVATOR KAPASITAS 1600 KG PADA KETINGGIAN 3 LANTAI DENGAN MENGGUNAKAN MESIN PENGGERAK BERJENIS GEARLESS (STUDI KASUS GEDUNG RSUD UNDATA PALU)
Nama: HIPOLITUS PAULANG
Tahun: 2020
Abstrak
Hipolitus Paulang F33114056. Perencanaan Passanger Elevator Kapasitas 1600 Kg Pada Ketinggian 3 Lantai Dengan Menggunakan Mesin Penggerak Berjenis Gearless (Studi Kasus Gedung RSUD Undata Palu). (Dibimbing oleh, Awal Syahrani Sirajuddin, ST., MT). Mesin/alat angkat yang efektif dan efesien sangat dibutuhkan untuk gedung-gedung bertingkat untuk menunjang dan mendukung kebutuhan antar lantai gedung-gedung seperti gedung perkantoran, perbelanjaan, perhotelan dan apartemen yang dikenal dengan lift atau elevator. Sehingga dalam penelitian perencanaan passanger elevator ini bertujuan untuk menghitung, analisa dan pemeriksaan kelayakan suatu komponen mekanisme passanger elevator dengan berpedoman terhadap faktor-faktor keamanan lift. Dengan desian suspension rope 2:1. Metode yang digunakan dalam penulisan ini adalah metode perancangan dengan studi kasus, berdasarkan survey lapangan di gedung RSUD Undata Palu dengan literatur yang ada. Survey yang dilakukan untuk mendapatkan data-data yang diperlukan dalam perencanaan. Tahapan dalam perancangan ini meliputi perhitungan komponen, desain komponen mekanisme dan motor penggerak dengan menggunakan software autodesk inventor 2017 dan pembuatan prototype dari passanger elevator. Pada tugas akhir perencanaan passangar elevator ini, hasil analisis karakteristik diperoleh kapasitas 1600 kg, daya 11,2 kW, putaran motor 94 rpm, tinggi angkat 9 meter, dan kecepatan angkat 60 meter/menit. Kata kunci: Elevator, RSUD Undata, Gearless, Kapasitas dan Karakteristik

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up