Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH TEMPERATUR SINTER TERHADAP KEAUSAN DAN STRUKTUR MIKRO KOMPOSIT ALUMINIUM/ALUMINA
Nama: ABDI PUTRA
Tahun: 2019
Abstrak
Aluminium merupakan material yang sering digunakan dalam industri manufaktur, hal ini karena sifat material yang ringan dan tahan terhadap korosi. Pada penelitian ini serbuk aluminium akan ditambahkan dengan serbuk alumina dengan tujuan memperbaiki sifat aluminium. Proses pembuatan serbuk menggunakan metode metalurgi serbuk, dimana akan dibuat tiga Variasi temperatur sinter yaitu 450°C, 500°C, dan 550°C selama 30 menit dan komposisi berat penguat sebesar 3%, 6%, dan 9% alumina, lalu Tekanan kompaksi sebesar 500 MPa. Pengujian yang dilakukan meliputi pengujian keausan, densitas, dan struktur mikro. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh temperature sinter terhadap keausan komposit aluminium/ alumina. Penelitian dilakukan di laboratorium Teknik Mesin dan Laboratorium Agroteknologi Universitas Tadulako. Hasil yang diperoleh adalah nilai laju keausan mengalami penurunan pada setiap penambahan penguat alumina, untuk laju keausan terendah terjadi pada temperatur 550°C dengan penguat 9% alumina sebesar 0,23%, nilai densitas tertinggi sebesar 2,23 g/cm3 dengan nilai porositas 17,2%. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sifat mekanis yaitu keausan meningkat seiring dengan penambahan alumina. Kata kunci: Aluminium, Alumina, temperatur sinter, keausan, struktur mikro.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up