Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulRANCANG BANGUN WATER BATH SKALA LABORATORIUM
Nama: MERLIN
Tahun: 2022
Abstrak
ABSTRAK MERLIN, Rancang bangun water bath skala laboratorium. (Dibimbing oleh Kennedy M). Tugas Akhir ini bertujuan untuk rancang bangun sebuah alat water bath skala laboratorium yang mampu menjaga kestabilan temperatur fluida kerja dengan kapsitas penampung sebanyak 32 liter dengan menggunakan sistem kompresi uap. Temperatur yang ingin dicapai dalam pembuatan alat ini berkisaran 2? - 8? dalam rentang waktu yang digunakan yaitu 1 jam untuk mejaga kestabilan temperatur fluida kerja baik dalam ke adaan diam ataupun bersirkulasi. Pembuatan alat ini dilakukan di Laboratorium Mesin Konversi Energi Jurusan Teknik Mesin Universitas Tadulako. Dari hasil pengujian alat dan pengambilan data nilai penurunan temperatur yang didapatkan dalam pembuatan alat ini yaitu sebanyak 3,8 oC saat dalam keadaan bersirkulasi dan 10,7 oC dalam keadaan diam, pengujian dilakukan selama 1 jam. Nilai penurunan temperatur saat air dalam keadaan diam tidak sesuai dengan nilai target perencanaan, hal ini terjadi karna pada saat perencanaan penurunan temperatur dihitung dalam keadaan ideal sehingga tidak memperhitungkan temperatur lingkungan disekitar alat, akan tetapi pada kenyataannya saat perancangan alat ada faktor temperatur lingkungan yang dapat mempengaruhi perbedaan penurunan temperatur tersebut. Kata Kunci: Penukar kalor, kompresi uap, Sistem pendingin.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up