Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulTingkat Kerentanan Fisik Terhadap Bahaya Banjir Di Kecamatan Dolo Selatan Kabupaten Sigi
Nama: ISTIGFARA B. LASINI
Tahun: 2023
Abstrak
Kabupaten Sigi merupakan salah satu kabupaten di Sulawesi Tengah yang sering terjadi banjir. Menurut BPBD Sigi selama tahun 2019-2021 telah terjadi 23 kali banjir salah satu yang terbesar yang terjadi pada tanggal 28 april 2019. Menurut BPBD di Kecamatan Dolo Selatan lebih dari 500 unit rumah terendam lumpur, 2.259 orang mengungsi dan satu orang meninggal dunia. Penelitian bertujuan menganalisis bahaya banjir dan tingkat kerentanan fisik di Kecamatan Dolo Selatan. Penelitian menggunakan metode kuantitatif. Parameter yang digunakan untuk menentukan bahaya banjir adalah jenis tanah, curah hujan, kemiringan lereng dan penggunaan lahan. Penentuan parameter kerentanan fisik mengacu pada Peraturan BNPB nomor 2 tahun 2012, yaitu rumah, fasilitas umum dan fasilitas kritis. Teknik analisis data menggunakan scoring dan overlay. Hasil penelitian didapatkan tingkat bahaya di Kecamatan Dolo Selatan terbagi 3 kelas yaitu kelas bahaya tinggi dengan luas 8,48 km2, sedang dengan luas 131,15 km2 dan rendah dengan luas 261,15 km2. Kerentanan fisik berdasarkan kondisi eksisting tahun 2022 terdapat 3 kelas yaitu kelas tinggi memiliki luas 1,81 km2 yang tersebar diseluruh wilayah Kecamatan Dolo selatan, kelas sedang memiliki luas 0,26 km2 yang tersebar di Desa Jono, Desa Sambo, Desa Wisolo, Desa Balongga, Desa Poi, Desa Baluase, Desa Rogo, Desa Walatana dan Desa Bangga dan kelas rendah memiliki luas 0,22 km2 yang tersebar di semua wilayah di Kecamatan Dolo Selatan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up