Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulSTRATEGI PENGEMBANGAN SEKTOR PERTANIAN BAWANG BATU DI DESA SOULOWE KECAMATAN SIGI KOTA
Nama: SUKMA SRI DEVI
Tahun: 2023
Abstrak
Desa Soulowe merupakan salah satu desa yang ada di Kecamatan SIgi Kota Kabupaten Sigi. Desa Soulowe merupakan salah satu desa pertanian bawang batu, produksi bawang batu di Desa Soulowe masih belum cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat setempat, tetapi jika dilihat dari lahan yang digarap oleh masyarakat, lahan mereka cukup luas sehingga peneliti mengangkat judul “Strategi pengembangan Sektor Pertanian Bawang Batu” berdasarkan hasil penelitian, peneliti mendapatkan bahwa di lokasi penelitian terdapat banyak nya peluang, dan kekuatan, tetapi dari sisi la nada beberapa ancaman dan kelemahan. Berdasarkan data tersebut peneliti menggunakan metode penelitian SWOT atau deskriptif kualitatif. Ditinjau dari penggunaan lahan di Desa Soulowe didominasi oleh lahan pertanian, menurut pernyataan masyarakat setempat bahwa bawang batu di Desa Soulowe sudah lama menjadi mata pencaharian warga, berdasarkan kondisi eksisting kawasan pertanian di Desa Soulowe merupakan pertanian bawang batu, terdapat kelompok-kelompok petani bawang batu yang beranggotakan 20-30 orang dibentuk oleh aparatur desa sesuai dengan dokumen rencana kerja pemerintah desa tahun 2019, selain itu dalam Dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten Sigi tahun 2016-2021 yang berbunyi “Terwujud Kabupaten Sigi Yang Maju, Mandiri Berbasis Ekonomi Kerakyatan”. Hasilnya, masyarakat setempat khususnya yang berprofesi sebagai petani harus mengoptimalkan potensi lahan yang dimiliki melalui perbaikan akses jalan ke lahan pertanian bawang batu, menekan adanya biaya seminimal mungkin, mengupayakan sumber daya air alternatif, dan mempelajari perkembangan teknologi dalam produktivitas bawang batu. Kata kunci : Strategi, pendapatan penduduk, pengembangan lahan pertanian, SWOT

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up