Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEVALUASI STRUKTUR RUANG BWP KAWASAN PERKOTAAN BANGGAI KABUPATEN BANGGAI LAUT
Nama: MUTHIA TETANIA SUPA
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Muthia Tetania Supa (F23116040) dengan judul skripsi “Evaluasi Struktur Ruang BWP Kawasan Perkotaan Banggai Kabupaten Banggai Laut”. Dibimbing oleh Dr. Ir. Abdul Gani Akhmad, M.Si Perkembangan ruang di BWP Kawasan Perkotaan Banggai Kabupaten Banggai Laut cenderung mengalami perubahan fungsi kawasan dari kawasan tidak terbangun menjadi kawasan terbangun. Masalah yang terjadi akibat dari perubahan tersebut, mengakibatkan daya dukung lahan dan kelestarian lingkungan hidup di BWP Kawasan Perkotaan Banggai Kabupaten Banggai Laut pada masa yang akan datang dapat mengalami gangguan. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan mengkaji dan mengevaluasi struktur ruang BWP Kawasan Perkotaan Banggai Kabupaten Banggai Laut. Jenis Penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif kuantitatif. Teknik Analisis yang digunakan yaitu analisis kependudukan, analisis kebutuhan fasilitas perumahan, analisis penggunaan lahan dan teknik evaluasi struktur ruang. Hasil penelitian menunjukkan pusat pelayanan kota di BWP Kawasan Perkotaan Banggai terdapat di Kelurahan Lompio, hal ini dilihat dari jumlah sebarannya yang memusat di kelurahan tersebut. Struktur ruang BWP Kawasan Perkotaan Banggai dapat diidentifikasi memiliki struktur ruang tipe poros. Model struktur ruang BWP Kawasan Perkotaan Banggai apabila dilihat berdasarkan pusat-pusat pelayanannya yaitu mendekati model struktur ruang multi nodal. Nilai akhir hasil evaluasi kesesuaian struktur ruang RDTR Kawasan Perkotaaan Banggai adalah 63%. Hasil evaluasi kesesuaian strukur ruang tersebut berarti bahwa pelaksanaan pemanfaatan ruang untuk perwujudan struktur ruang belum sepenuhnya sesuai dengan rencana struktur ruang dalam RDTR BWP Kawasan Perkotaaan Banggai. Sehingga ditetapkan rekomendasi yaitu merumuskan kebijakan dan strategi baru sehingga secara bertahap terwujud perbaikan perwujudan rencana struktur ruang. Kata Kunci: Kawasan Perkotaan, Struktur Ruang, Teknik Evaluasi Struktur Ruang.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up